Gandeng Pokdarwis, Mahasiswa Prodes Kemiren Gelar Pertunjukan Sambut Kepala Desa Oro-oro Dowo

Banyuwangi, Ikom.umsida.ac.id – Solikin, kepala Desa Oro-Oro Dowo, Kota Malang, melakukan kunjungan istimewa ke Wisata Rumah Adat Osing yang di desa Kemiren, Banyuwangi. Kunjungan ini disambut hangat oleh anggota Pokdarwis dan para mahasiswa Proyek Desa (Prodes) Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida). Kunjungan ini dilaksanakan pada Selasa (21/11/2023).

Kedatangannya kali ini bertujuan untuk memperdalam pemahaman akan kekayaan budaya Osing. Selain itu, kunjungan ini bertujuan untuk memperkuat ikatan antara Desa Oro-Oro Dowo dan Desa Kemiren. Ia terlihat sangat antusias dalam mempelajari berbagai aspek budaya Osing. Seperti bahasa, tarian, musik, dan arsitektur rumah adat.

Banyak pertunjukan saat kunjungan

Dalam acara penyambutan para mahasiswa Prodes dan Pokdarwis menggelar sebuah pertunjukan tari Gandrung. Pertunjukan yang disajikan tersebut berhasil memukau para tamu yang hadir. Hal ini dikarenakan penampilan penari yang lihai dan iringan musik gamelan yang menambah kesan luar biasa dalam pertunjukan. Tak luput para tamu juga disuguhkan kuliner dari berbagai macam makanan tradisional, lengkap dengan seguhan kopi Jaran Goyang khas Kemiren.

Beliau menyampaikan apresiasi yang tinggi terhadap sambutan hangat dan keterlibatan aktif dari masyarakat setempat.

“Saya merasa sangat terhormat dapat mengunjungi rumah adat ini dan disambut dengan begitu ramah. Ini merupakan bukti nyata dari kekayaan budaya yang dimiliki Indonesia. Kami berharap dapat terus memperkuat hubungan ini untuk saling belajar dan memperkaya pengalaman budaya,” ujarnya.

Selama kunjungannya, ia sempat berdialog dengan anggota Pokdarwis dan mahasiswa untuk berbagi pengetahuan. Interaksi yang terjadi tidak hanya memperdalam pemahamannya, tetapi juga memupuk persahabatan dan kerja sama lintas budaya.

Harapannya, kunjungan ini dapat menjadi tonggak penting dalam memperkuat kerja sama budaya antar daerah, serta mempromosikan kekayaan budaya Indonesia yang beragam.

Penulis: Achmad Rifaldi

Penyunting: Romadhona S.

Leave a Reply

Bertita Terkini

Estafet Kepemimpinan Himaksida 2024/2025: Harapan Baru untuk Program Studi Akuntansi Umsida
November 17, 2024By
Kerjasama UMSIDA dan IAI Jawa Timur Hadirkan Kesempatan Pendaftaran Sertifikasi Brevet Pajak A&B untuk Mahasiswa, Lulusan dan Umum
November 14, 2024By
Pelatihan Microsoft Office Tingkatkan Kemampuan Mahasiswa Akuntansi Universitas Muhammadiyah Sidoarjo
November 14, 2024By
Hima Akuntansi FBHIS Resmi Dilantik: Siap Menjadi Wadah Kolaborasi dan Inovasi Baru di Kampus
November 9, 2024By
Inspirasi dari Diva Firma Ananda: Peraih Juara di SKEMA PKM-KC
October 30, 2024By
Pengaruh Kepemilikan Institusional, Keberagaman Gender, dan Tanggung Jawab Sosial Terhadap Agresivitas Pajak: Studi Dosen Akuntansi Umsida
September 9, 2024By
Menyongsong Masa Depan Gemilang Bersama Prodi Akuntansi Umsida
September 6, 2024By
Mahasiswa Akuntansi Umsida Raih Juara dan Atlet Terbaik di Ajang Taekwondo Internasional
September 3, 2024By

Prestasi

Raih Wisudawan Terbaik, Maya Berbagi Kiat Sukses di Dunia Kuliah dan Bisnis
November 5, 2024By
Company Visit Mendorong Mahasiswa Agar Dapat Meraih Prestasi Melalui Lomba ASST Bandung
April 12, 2023By
NGOPI (Ngobrol Pintar Prodi Akuntansi UMSIDA) Bersama Mahasiswa ASST 2022
April 11, 2023By
Mahasiswi Prodi Akuntansi UMSIDA Sabet Juara 3 Lomba Esai Pajak
July 15, 2022By
Melewati Seleksi Ketat, Mahasiswa Prodi Akuntansi UMSIDA Masuk Dalam 10 Finalis Duta Anti Narkoba Sidoarjo 2022
July 12, 2022By
5 MAHASISWA AKUNTANSI MENGUKIR PRESTASI DENGAN MAGANG DI TELKOMSEL
January 5, 2022By