Senin (27/09/2021) Prodi Akuntansi Umsida kembali sukses menyelenggarakan Acara kuliah Perdana melalui Zoom berjalan dengan lancar. Acara tersebut diselenggarakan untuk memperkenalkan kepada mahasiswa umtuk mengikuti jaman yang sudah canggih.
Acara tersebut diikuti dengan narasumber yang sangat luar biasa dari salah satu Dosen FEB Unpad yaitu Ersa Tri Wahyuni, S.e., M.Acc, PhD, CA, CPMA,CPSAK dan narasumber 2 Dosen Prodi Akuntansi Umsida Dr. Hadiah Fitriyah, SE., M. Si. Dan disambut oleh Dekan Universitas Muhammadiyah Sidoarjo Wisnu Panggah Setiyono, SE., M.Si., PhD “Selamat datang dan selamat bergabung pada mahasiswa prodi Akuntansi yang sudah ikut serta pada acara Kuliah Perdana pagi hari ini. Saya berharap mahasiswa prodi Akuntansi terus bisa berkembang dengan berbagai tantangan yang tidak mudah untuk Akuntansi. Tetap semangat untuk belajar” ujar Pak Dekan Fakultas Bisnis Hukum dan Ilmu Sosial.
Kemudian acara dilanjutkan dengan penjelasan materi dari narasumber yang pertama yaitu Ersa Tri Wahyuni, S.e., M.Acc, PhD, CA, CPMA,CPSAK yang menjelaskan tentang karakteristik millennial dan gen Z. dan narasumber kedua Dr. Hadiah Fitriyah, SE., M. Si menjelaskan tentang peluang dan tantangan Akuntan Milenial di Masa depan. Mahasiswa sangat antusias dalam mengikuti kegiatan yang diselenggarakan oleh Prodi Akuntansi yaitu “Akuntan milenial”. Diharapkan mahasiswa mampu beradaptasi terhadap perubahan lingkungan bisnis dimasa depan dan memiliki landasan etika dan akhlah yang Islami.

Mahasiswa sangat antusias dalam mengikuti kegiatan yang diselenggarakan oleh Prodi Akuntansi yaitu “Akuntan milenial”. Diharapkan mahasiswa mampu beradaptasi terhadap perubahan lingkungan bisnis dimasa depan dan memiliki landasan etika dan akhlah yang Islami.
Maka dari itu peran Akuntansi besdan konsultatif serta mampu untuk nerteknologi supaya bisa bersaing di dunia luar. Dalam akuntansi, berbagai tantangan yang hadir pada era digital yang tidak bisa dibiarkan begitu saja harus dipelajari dengan baik agar bisa menentukan sikap untuk mengatasinya.